Tips dan Cara Merawat Rem Tangan agar Tetap Nyaman Digunakan

Rem tangan (handbrake) atau biasa juga disebut sebagai rem parkir merupakan komponen vital pada mobil yang tidak boleh diabaikan. Selain memastikan keamanan saat parkir, handbrake berperan penting dalam situasi darurat, terutama pada jalanan menanjak.
Oleh sebab itu untuk menjaga fungsionalitasnya, diperlukan perawatan yang tepat. Selain itu, penting pula untuk memperhatikan cara penggunaan yang baik agar handbrake tidak cepat rusak dan tetap nyaman digunakan.
Sekilas tentang Rem Tangan
Pada dasarnya, rem parkir atau handbrake merupakan sistem pengereman tambahan pada kendaraan bermotor. Fungsinya utama adalah untuk menjaga kendaraan tetap diam saat diparkir dan untuk memberikan keamanan tambahan dalam situasi tertentu.
Berbeda dengan rem utama yang dioperasikan oleh kaki pengemudi, rem parkir diaktifkan dengan menggunakan tuas atau pedal yang terletak di antara kursi pengemudi dan kursi penumpang di bagian depan kendaraan.